27 May 2016

AEON Mall Semakin Menancapkan Kuku Di Indonesia

Bisnis, Info, AEON Mall

Bisnis Info.
Artikel - Bisnis.

Tidak percuma jauh-jauh dari Negeri Sakura Jepang, AEON Mall, semakin menancapkan kukunya dalam melakukan investasi Bisnis gila-gilaan di Indonesia, terbukti sejak awal gebrakan yang dilakukan yaitu 30 Mei 2015 lalu, kini keberadaan Mall dengan Merk dan Brand yang sudah cukup termasyur di masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat pencinta belanja golongan menengah keatas yang ada di  Tanah Air ini. 

keberadaan AEON Mall sudah menjadi Brand yang patut untuk di perhitungkan, menurut pengakuan General Manager Merchandising PT. AEON Indonesia, saat awal pembangunan  Aeon Mall pertama kali di buat di Tangerang Banten tepatnya BSD, Mr. Hideyuki Tanaka menjelaskan tentang luas banguan yang akan dibangun saat itu, dan bagaimana prospek atau rencana jangka panjang dari PT. AEON Indonesia, pembangunan perdana AEON Mall BSD yang pertama di bangun memiliki luas 185.000 square, dengan Kapasitas parkiran untuk kendaraan sebanyak 3.300 lot, saat itu Tanaka berjanji akan semakin memperbanyak jumlah AEON Mall di Indonesia, karena secara internal sendiri PT. AEON Indonesia telah siap dengan dana lebih dari 8T untuk semakin menguatkan keberadaan dan eksistensi Mall dengan merek dagang asal Jepang ini. 

Sekarang apa yang dikatakan oleh Mr. Hideyuki Tanaka memang benar adanya, AEON Mall makin banyak tersebar di seluruh sentra bisnis dan kawasan elit tanah air guna menjangkau para pecinta belanja yang juga berdomisili atau beraktivitas yang sangat berdekatan dengan Mall asal Jepang ini.

Tujuan AEON Mall mengapa dibuka begitu banyak dan berkesan gila-gilaan di beberapa tempat strategis ini, memang sengaja dilakukan oleh Internal Management PT. AEON Indonesia untuk ikut meramaikan bisnis Mall yang sedang agak lesu akhir-akhir ini di Indonesia, dengan keberadaan AEON Mall di harapkan para pengusaha lokal semakin terpacu dan lebih bersemangat dalam melakukan bebagai perbaikan untuk meningkatkan gairah berbisnis dan juga peningkatan  pelayanan kepada para pelanggan sehingga gairah belanja dengan berkunjung ke Mall  bangkit kembali.