
Berbisnis memang memerlukan modal, tetapi jangan menunda untuk segera memulai bisnis karena belum ada modal. Modal adalah kebutuhan relatif dalam memulai bisnis, semua tergantung pada jenis bisnis yang akan di jalankan, satu hal yang harus kita ketahui semakin besar modal yang di keluarkan, maka semakin besar juga resikonya. Modal yang besar juga akan lebih lama untuk menerima keuntungan ketika berbisnis.
Jenis bisnis apapun yang di pilih berdasarkan besar kecilnya modal yang di butuhkan untuk memulainya, tetap memerlukan persiapan matang tentang resiko yang akan di tanggung sesuai modal yang di keluarkan. Langkah ini bukan karena kita takut akan kerugian, tetapi bertujuan agar setiap resiko kerugian dari modal yang di gunakan dapat di minimalisir dengan baik.
Seorang pebisnis yang hebat dan sukses, tidak harus memiliki latar belakang pengetahuan akutansi yang baik, dengan kemampuan mengatur keuangan sederhana saja mereka tetap dapat menikmati sukses dari bisnisnya.
Kepandaian mengatur keuangan sederhana yang tepat dalam penerapannya, telah banyak menciptakan sukses untuk para pebisnis dari golongan orang biasa yang tidak memiliki latar belakang pendidikan akutansi, mereka yang sukses ini lebih banyak mengatur keuangan dengan hitungan sederhana, yaitu bagaimana mereka mampu menciptakan omset dari hasil penjualan perusahaan dan mengolah keuntungan itu dengan cara memasukannya kembali sebagai modal pengembangan usaha milik mereka di bisnis yang sama.
Langkah yang diterapkan ini membuat perputaran uang dalam bisnis milik mereka semakin besar dan tanpa terasa dalam jangka waktu tertentu bisnis milik mereka semakin berkembang dengan cepat. padahal semua itu terjadi karena kepandaian mereka semata dalam memutar-mutar uang yang mereka dapatkan dari bisnis yang sama.
Kepandaian kedua yang banyak diterapkan oleh para pebisnis seperti ini adalah kepandaian menekah kebutuhan ekonomi pribadi dan tidak mencampurkan masalah keuangan pribadi dengan bisnisnya yang baru di mulai.
Karena menurut mereka, bisnis yang baru tidak akan mampu menopang semua masalah ekonomi kehidupan, maka ketika mereka hendak memulai bisnis pertama kali tujuannya adalah mencari keuntungan sebanyak-banyaknya dari bisnis mereka, bukan menjadikan bisnis yang akan di mulainya sebagai solusi atas kesulitan ekonomi yang mereka rasakan.
Demikian artikel singkat tentang cara mengatur modal bisnis simpel sesuai kemampuan apa adanya dari para pebisnis yang memiliki pengetahuan cara mengatur uang modal secara sederhana yang telah banyak menghantarkan kesuksesan untuk mereka.
Semoga bermanfaat dan dapat menjadi inspirasi bagi kita semua.
Terima Kasih.
Salam Sukses selalu.
0 komentar:
Post a Comment